Rabu, 14 Maret 2012

Sulap Anti Gravitasi


Sulap Anti Gravitasi


Mulut botol ditutup dengan selembar kartu remi. Lalu botol dibalikkan, dan apabila kita lepaskan kartu, maka kartu tidak terlepas!! 
Apa? 
Itu juga semua orang bisa?? 
Memang ini adalah Ilmu Fisika, dimana tekanan yang menyebabkan kartu itu tidak jatuh,..Pesulap menjelaskannn,..
Namun Sulap yang sebenarnya baru saja akan dimulai ketika kartu disingkarkan, dan ternyata air tetap tidak tumpah!!! 
Benar – benar mencengangkan! Ini melawan hukum gravitasi! 
Lalu tak hanya itu, untuk membuktikan bahwa benar-benar nyata, maka pesulap memasukkan melalui mulut botol yaitu beberapa batang korek api,..atau tusuk gigi,..dan terbukti nyataaa,..! 
Efek ini benar-benar killer dan really street magic! 

Kok bisa ya?



Pasti anda sudah sering lihat para pesulap melakukanya........ mereka membalik botol yang berisi air tapi isinya (air) tidak tumpah!!! bahkan saat batang korek atau tusuk gigi dimasukkan.
Setelah saya cari2! akhirnya saya mengetahui bagaimana cara mereka melakukanya !
 
Dan saya ingin berbagi kepada teman semua !
 
Sebelum mencobanya, sediakan terlebih dahulu alatnya......!
Anda tidak perlu cemas karena alatnya sangat mudah untuk dibuat!

Alat yang harus disediakan:
- Botol minuman
- Gelas aqua
- Kartu remi
- Gunting
- Batang korek atau tusuk gigi

Cara membuatnya:
- Potong gelas aqua dan ambil bagian bawah dari gelas tersebut!
- Atur besarnya agar sama dengan basar moncong pada botol! ingat jangan terlalu kecil......!
- Kalau sudah selesai anda tinggal beraksi di depan teman2 anda!


Cara beraksi :
- Isi botol yang sudah anda siapkan dengan air ! Suruh penonton untuk memeriksanya! biar mereka lebih percaya !
- Kalau sudah, tutup moncong botol itu dengan kartu remi
- Balikkan botol dan lepaskan pegangan anda terhadap kartu remi.
- Orang2 akan merasa, trik ini biasa saja. Mereka akan berpikir itu juga semua orang bisa?? 
Memang ini adalah Ilmu Fisika, dimana tekanan yang menyebabkan kartu itu tidak jatuh,..Pesulap menjelaskannn,..
Sulap yang sebenarnya baru saja akan dimulai ketika kartu disingkarkan, dan ternyata air tetap tidak tumpah!!! 
- Singkirkan kartu remi dari mulut botol.
- Untuk lebih meyakinkan penonton, masukkan beberapa batang korek atau tusuk gigi.
Semua orang akan tercengang menyaksikan aksi anda, dan anda akan mendengar tepuk tangan mereka.

Trik :
Pada permukaan kartu remi, anda lumuri dengan lem, namun tidak banyak, hanya sekitar mulut botol saja. Sebelum menutup mulut botol dengan kartu remi, sumbat terlebih dahulu mulut botol dengan guntingan gelas aqua yang tadi telah dibentu. Tekan hingga masuk agak jauh dari mulut botol. Barulah tutup mulut botol dengan kartu remi. 
Saat anda lepaskan kartu remi, kartu remi akan tetap melekat di mulut botol karena lem yang dilumuri di kartu tersebut.
Saat anda menyingkirkan kartu remi, air tidak akan tumpah, karna sudah disumbat oleh guntingan gelas aqua. 
Saat anda memasukkan beberapa batang korek atau tusuk gigi, air tetap tidak tumpah, karena guntingan gelas tadi dimasukkan agak jaur dari mulut botol.

Mudahkan ?

Selamat mencoba !

sumber : http://qqmainan.com/component/content/article/98-Game-Section-098/9737-Trik-Sulap-Air.html

2 komentar: